Latest Post

Desa Ghanesa Mukti

Melihat Indahnya Hamparan Tanaman Padi di Wilayah Perairan
Penulis
Mas Wagimin Wong Zugihan

Kamis, 6 Desember 2018 saya diajak oleh Pak Kepala Desa Ghanesa Mukti (Pak Tuwon) untuk melihat hamparan sawah di wilayah perairan, tepatnya di Desa Ghanesa Mukti Kecamatan Muara Sugihan Kabupaten Banyuasin Prov Sumatera Selatan. Yah hitung-hitung traveling atau wisata alam lah… 🙂
Sesampai dilahan Persawan, luar biasa takjub memandang hamparan tanaman padi seluas 1.800 hektare yang baru 1,5 bulan tumbuh hijau subur. Sejauh mata memandang Hamparan Hijau menambah eksotis,Gak sabaran ingin segera menerbangkan si “putih” untuk melihat lebih luas hamparan tanaman padi.
Tiga serangkai (Rozi dan Iwan) juga gak mau kalah, mereka sibuk dengan bermain air di pinggir tanggul selagi saya menerbangkan si “putih” DJI Spark Basic. Sayang memang cuaca panas membuat mereka gak bertahan lama, sehingga maunya cepet pulang meski sebenarnya mereka masih senang dengan suasana hijau di mana-mana.

Berikut ini video keindahan hamparan tanaman padi di wilayah perairan Jalur Kec. Muara Sugihan Kab. Banyuasin Sumatera Selatan. Semoga saja nanti hasil ketika panen memuaskan para petani.